• Jelajahi

    Copyright © 2019- Garut Selatan Net Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan Header

    KPU Provinsi Jawa Barat: Buka Lowongan Pendaftaran Tenaga Administrasi, Satuan Pengamanan, Pengemudi dan Pramubakti

    Admin One
    Editor: Garutselatan.Net
    Iklan
    Baca Juga
    GARUTSELATAN.NET - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Barat melalui Surat Pengumuman Nomor : 319/SDM.02-Pu/32/2023 tentang Lowongan Pendaftaran Tenaga Administrasi, Satuan Pengamanan (Jagat Saksana), Pengemudi dan Pramubakti Sekretariat Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Barat Tahun 2023 dan Tenaga Pendukung Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pada Sekretariat Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota dalam Pemilihan Umum 2024.

    Buka Lowongan Pendaftaran Tenaga Administrasi, Satuan Pengamanan, Pengemudi dan Pramubakti


    Sekretaris Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Barat, memberi kesempatan kepada putra – putri terbaik bangsa untuk menjadi Tenaga Administrasi, Satuan Pengamanan (Jagat Saksana), Pengemudi, Pramubakti dan Tenaga Pendukung Sekretariat PPK Tahun Anggaran 2023, dengan ketentuan sebagai berikut :

    I. PERSYARATAN UMUM

    a. Warga Negara Indonesia;

    b. Berusia serendah-rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan berusia paling tinggi 40 (empat puluh) tahun;

    c. Tidak menjadi anggota/pengurus partai politik/terlibat politik praktis;

    d. Memiliki kualifikasi Pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan;

    e. Sehat Jasmani dan rohani;

    f. Berkelakuan baik/tidak pernah dijatuhi hukuman pidana;

    g. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai di suatu instansi, baik pemerintah maupun swasta;

    h. Tidak terikat pekerjaan lain;

    i. Mampu bekerjasama dalam Tim maupun Individual;

    j. Bersedia ditempatkan di wilayah Provinsi Jawa Barat.

    II. PERSYARATAN KHUSUS


    a. Memiliki kualifikasi Pendidikan dan Keahlian sebagaimana di Lampiran I;

    b. Mampu mengaplikasikan aplikasi perkantoran;

    c. Berusia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan berusia paling tinggi 40 (empat puluh) tahun pada saat tanggal 1 Maret 2023;

    d. Diutamakan memiliki pengalaman kerja di bidang Administrasi Perkantoran.

    2. Satuan Pengamanan (Jagat Saksana) :

    a. Pendidikan paling rendah Sekolah Menengah Atas/Sederajat;

    b. Berusia paling rendah 20 (dua puluh) tahun dan berusia paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun pada saat tanggal 1 Maret 2023;

    c. Tinggi Badan Pria Minimal 165 cm;

    d. Tinggi Badan Wanita Minimal 160 cm;

    e. Tidak menggunakan kacamata/softlens.

    3. Pengemudi :

    a. Pendidikan paling rendah Sekolah Menengah Atas/Sederajat;

    b. Berusia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan berusia paling tinggi 40 (empat puluh) tahun pada saat tanggal 1 Maret 2023;

    c. Memiliki SIM A dan SIM C yang masih berlaku;

    d. Diutamakan memiliki pengalaman mengemudi di perkantoran.

    4. Pramubakti :

    a. Pendidikan paling rendah Sekolah Menengah Atas/Sederajat;

    b. Berusia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan berusia paling tinggi 40 (empat puluh) tahun pada saat tanggal 1 Maret 2023;

    c. Diutamakan memiliki pengalaman di bidang kebersihan perkantoran.

    5. Tenaga Pendukung Sekretariat PPK :

    a. Pendidikan paling rendah Sekolah Menengah Atas/Sederajat;

    b. Berusia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan berusia paling tinggi 40 (empat puluh) tahun pada saat tanggal 1 Maret 2023;

    c. Mampu mengoperasikan Microsoft Office.

    III. PERSYARATAN ADMINISTRASI

    1. Surat Lamaran yang ditandatangani oleh pelamar ditujukan kepada Panitia Seleksi Penerimaan Tenaga Administrasi, Satuan Pengamanan (Jagat Saksana), Pengemudi, Pramubakti dan Tenaga Pendukung Sekretariat PPK, dilampiri dengan :

    a. Fotokopi Ijazah Terakhir dan transkip nilai yang dilegalisir;

    b. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku;

    c. Pas Photo terakhir berwarna ukuran 4x6 sebanyak 4 lembar;

    d. Daftar Riwayat Hidup dengan melampirkan keterangan pendukung (pelatihan, pengalaman kerja, penghargaan, dsb bila ada);

    e. Surat Pengalaman Kerja bila ada;

    f. Surat Pernyataan tidak menjadi anggota/pengurus partai politik/terlibat politik praktis ditandatangani diatas meterai Rp.10.000;

    g. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku; dan

    h. Surat Keterangan Sehat dari Dokter Pemerintah.

    2. Persyaratan huruf g dan h dilengkapi setelah lulus seleksi Tenaga Administrasi, Satuan Pengamanan (Jagat Saksana), Pengemudi, Pramubakti dan Tenaga Pendukung Sekretariat PPK.

    IV. TATA CARA PENDAFTARAN

    1. Bekas lamaran dalam bentuk softcopy yang dihimpun dalam file Rar ukuran maksimal 1 MB tiap dokumen, dengan format Nama Jabatan_Nama Pelamar_Nomor Induk Kependudukan;

    2. Lamaran disampaikan melalui alamat email sesuai dengan satuan kerja tujuan sebagaimana Lampiran II mulai tanggal 21 Februari 2023 sampai dengan 25 Februari 2023;

    3. Pelamar hanya dapat mendaftar pada 1 satu Unit Kerja dan 1 (satu) Formasi;

    4. Berkas lamaran yang kami verifikasi adalah berkas pertama yang dikirim oleh pelamar (tidak menerima berkas susulan/perbaikan).

    V. PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI

    1. Pelamar yang memenuhi syarat administrasi akan diumumkan melalui website KPU Provinsi/KPU Kabupaten/Kota di Unit Kerja tujuan pelamar sebagaimana Lampiran II pada tanggal 26 Februari 2023;

    2. Pelamar yang memenuhi syarat administrasi akan dipanggil untuk mengikuti Seleksi Wawancara.

    VI. PELAKSANAAN WAWANCARA

    1. Pelaksanaan Seleksi Wawancara dilaksanakan di Unit Kerja dimana tujuan pelamar dan akan dilaksanakan pada tanggal 27-28 Februari 2023;

    2. Pelamar yang mengikuti Seleksi Wawancara menggunakan Kemeja Putih dan Celana/Rok Hitam.

    VII. PENGUMUMAN HASIL SELEKSI

    Pelamar yang LULUS akan diumumkan melalui website KPU Provinsi/KPU Kabupaten/Kota di Unit Kerja tujuan pelamar sebagaimana Lampiran II pada tanggal 1 Maret 2023.

    VIII. KETENTUAN

    1. Pelamar yang dinyatakan lulus diwajibkan daftar ulang/konfirmasi kepada Panitia Seleksi, dengan membawa :

    a. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK);

    b. Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani;

    c. Menyiapkan Materai Rp. 10.000,- sebanyak 2 (dua) lembar.

    2. Apabila terdapat perubahan jadwal seleksi akan diinformasikan lebih lanjut melalui website KPU Provinsi Jawa Barat https://jabar.kpu.go.id/.

    3. Seluruh Lamaran yang masuk pada periode lamaran akan diikut sertakan dalam seleksi administratif.

    4. Seluruh Tahapan Seleksi tidak dipungut biaya apapun.

    5. Pertanyaan terkait pelaksanaan seleksi dapat disampaikan kepada narahubung satuan kerja yang dituju sebagaimana lampiran II.

    6. Seluruh dokumen pelamar yang dikirim ke Panitia Seleksi menjadi milik KPU Provinsi Jawa Barat.

    7. Panitia Seleksi tidak bertanggung jawab atas pungutan atau tawaran berupa apapun oleh oknum-oknum yang mengatasnamakan (Unit Kerja). Keputusan Panitia Seleksi Pegawai Tenaga Administrasi, Satuan Pengamanan (Jagat Saksana), Pengemudi, Pramubakti, dan Tenaga Pendukung Sekretariat PPK bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

    Lampiran I & Lampiran II

    Nomor : 319/SDM.02-Pu/32/2023
    Tanggal : 20 Februari 2023


    Pencarian yang banyak dicari:
    • KPU provinsi jawa barat
    • Lowongan Pendaftaran Tenaga Administrasi
    • Lowongan Pendaftaran Satuan Pengamanan
    • Lowongan Pendaftaran Pengemudi
    • Lowongan Pendaftaran Pramubakti
    • Persyaratan umum
    • Persyaratan khusus
    • Persyaratan administrasi
    • Tata cara pendaftaran
    • Pengumuman hasil seleksi administrasi
    • Pelaksanaan wawancara
    • Pengumuman hasil seleksi
    • Ketentuan


    Baca Artikel Menarik lainnya di Google News GARUTSELATAN.NET

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini