GARUTSELATAN.NET - Buku Panduan Guru Seni Musik I SD (Kurikulum Merdeka). Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mempunyai tugas penyiapan kebijakan teknis, pelaksanaan, pemantauan, evaluasi, dan pelaporan pelaksanaan pengembangan kurikulum serta pengembangan, pembinaan, dan pengawasan sistem perbukuan.
Buku Panduan Guru Seni Musik |
Pada tahun 2020, Pusat Kurikulum dan Perbukuan mengembangkan kurikulum beserta buku teks pelajaran (buku teks utama) yang mengusung semangat merdeka belajar.
Adapun kebijakan pengembangan kurikulum ini tertuang dalam Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 958/P/2020 tentang Capaian Pembelajaran pada Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah.
Kurikulum ini memberikan keleluasan bagi satuan pendidikan dan guru untuk mengembangkan potensinya serta keleluasan bagi peserta didik untuk belajar sesuai dengan kemampuan dan perkembangannya.
Artikel Terkait : Kurikulum Merdeka - Merdeka Belajar
Untuk mendukung pelaksanaan Kurikulum tersebut, diperlukan penyediaan buku teks pelajaran yang sesuai dengan kurikulum tersebut. Buku teks pelajaran ini merupakan salah satu bahan pembelajaran bagi peserta didik dan guru.
Pada tahun 2021, kurikulum ini akan diimplementasikan secara terbatas di Sekolah Penggerak. Begitu pula dengan buku teks pelajaran sebagai salah satu bahan ajar akan diimplementasikan secara terbatas di Sekolah Penggerak tersebut.
Tentunya umpan balik dari guru dan peserta didik, orang tua, dan masyarakat di Sekolah Penggerak sangat dibutuhkan untuk penyempurnaan kurikulum dan buku teks pelajaran ini.
Buku Penggerak : Buku Panduan Guru Bahasa Inggris SD
Kehadiran buku ini ditujukan untuk membantu guru-guru dalam hal persiapan, pelaksanaan dan penilaian pembelajaran musik. Isi buku ini memfasilitasi kegiatan musik tidak terbatas memainkan musik saja.
Namun, juga mencakup aneka kegiatan bermakna yang relevan dan kontekstual dengan kehidupan keseharian dan kebutuhan di masa depan.
Kami sadar pendidikan dan pembelajaran musik sejak dini dan berkelanjutan sangat berperan besar dalam pembentukan kepribadian yang mandiri dan berkebudayaan.
Asas bermusik menjadi fondasi penyemaian sikap, pengetahuan, keterampilan dan nilai yang berorientasi profil pelajar Pancasila. Oleh sebab itu, buku ini didedikasikan untuk seluruh bangsa Indonesia.
Pencarian yang banyak dicari:
- buku panduan guru
- seni musik sekolah dasar
- persiapan, pelaksanaan dan penilaian
- pembelajaran musik
- asas bermusik
- fondasi penyemaian sikap, pengetahuan
- keterampilan dan nilai orientasi
- profil pelajar pancasila
Baca Artikel Menarik lainnya di Google News GARUTSELATAN.NET