Dampak Kenaikan Harga Pertamax Bagi Yang lainnya - Ketua PP Muhammadiyah Bidang Ekonomi, Anwar Abbas menyesalkan adanya kenaikan BBM jenis pertamax mulai 1 April 2022. Pasalnya, kenaikan ini akan menimbulkan efek domino yakni naiknya biaya transportasi dan biaya produksi.
ilustrasi pom
Maka, secara otomatis akan memicu naiknya inflasi atau harga dari barang-barang yang ada. Bila terjadi inflasi, sementara pendapatan masyarakat tetap apalagi menurun maka akan membuat daya beli masyarakat semakin menurun.
"Sehingga membuat kesejahteraan masyarakat sebagai konsumen juga akan semakin terpuruk. Di samping itu dari sisi produsen, distributor, agen dan pengecer keadaan ini pada gilirannya tentu juga akan membuat usaha mereka akan menjadi terpukul," katanya saat dihubungi Populis.id pada Sabtu (02/04/2022).
Menurutnya, kondisi seperti ini tidak mustahil dinamika kehidupan ekonomi masyarakat secara keseluruhan akan menjadi terganggu. Apalagi sebelumnya juga telah terjadi kenaikan harga minyak goreng
kemasan dari Rp.14.000 menjadi lebih dari Rp.23.000 perliter.
kemasan dari Rp.14.000 menjadi lebih dari Rp.23.000 perliter.
Baca Juga : Tradisi Munggahan Menurut Pandangan Agama
"Akumulasi dari kenaikan harga BBM dan minyak goreng ini tentu akan membuat ekonomi masyarakat secara umum akan sangat terpukul. Terutama ekonomi masyarakat kecil atau lapis bawah," terangnya
Oleh karena itu, Anwar menekankan bahwa peran pemerintah untuk mengatasi masalah ini sangat diharapkan. Karena di dalam konstitusi sudah diamanatkan bahwa tugas pemerintah itu adalah melindungi rakyat dan mensejahterakan mereka.
"Kita berharap agar pemerintah betul-betul dapat mengatasi masalah ini dengan sebaik-baiknya, karena apalah arti dan makna dari kehadiran pemerintah kalau mereka tidak bisa melaksanakan tugas konstitusionalnya? Tentu kasihan sekali nasib bangsa dan rakyat yang ada di negeri ini," pungkasnya.
Pencarian Paling Banyak Dicari:
- kenaikan harga di tahun 2022
- pajak karbon
- harga pertalite 2022
- harga bbm terbaru
Baca Artikel Menarik lainnya di Google News GARUTSELATAN.NET