• Jelajahi

    Copyright © 2019- Garut Selatan Net Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan Header

    Taman Wisata Karang Resik, Tempat Swafoto Yang Indah dan Instagramable

    GSN
    Editor: Garutselatan.Net
    Iklan
    Baca Juga

    GARUTSELATAN.NET - Taman Wisata Karang Resik Berlokasi di Jl. Mohamad Hatta, Sukamanah, Cipedes, Tasikmalaya, Jawa Barat.


    Wisata Taman Wisata Karang Resik @karangresik 


    Taman Wisata Karang Resik sebuah taman hiburan di sisi Sungai Citanduy, Tasikmalaya. Dengan luas 32 hektar, taman ini menawarkan banyak kegiatan rekreasi yang asyik untuk dijajal bersama keluarga dan teman di akhir pekan.


    Menariknya, taman ini memadukan beragam konsep sekaligus. Wisatawan bisa mendapatkan pengalaman rekreasi, wisata edukasi, wisata sejarah, hingga wisata kuliner sekaligus.


    Taman Wisata Karang Resik Tasikmalaya ini memang memiliki banyak spot foto selfie yang bagus-bagus. Maka sudah pasti sangat cocok buat kamu yag hobi berselfie.


    Bagi warga lokal Tasikmalaya, wisata ini sudah tidak asing lagi. Bahkan selalu menjadi destinasi liburan yang asyik bagi masyarakat di sana. Karena memang wisata ini sudah ada sejak lama, hanya saja baru-baru ini telah direnovasi dan dipoles sehingga menjadi objek wisata yang sangat menawan.


    Sejarah Taman Wisata Karang 


    Taman ini menjadi saksi perjuangan prajurit Siliwangi dalam upaya mengusir penjajahan Belanda pada tahun 1947.


    Kondisi taman cukup terbengkalai dan resmi ditutup pada tahun 2005. Kemudian kembali dibuka secara resmi pada tanggal 17 Oktober 2017, dan hingga kini Karang Resik menjadi destinasi liburan yang asyik dan menyenangkan.


    Daya Tarik Taman Wisata Karang 


    Wisata Taman Wisata Karang Resik @karangresik


    Spot Huting Poto 


    Tempat wisata Tasikmalaya ini pas banget sebagai wisata keluarga, tidak hanya bagus buat anak muda untuk berswaselfie, tetapi juga bagus buat anak-anak bisa bermain di san dan buat orang dewasa bisa bersantai sembari menikmati pemandangan taman yang elok.


    Karang Resik ini memiliki beragam spot foto yang Instagramable, antara lain seperti Taman Bunga Warna-Warni, Museum 3 Dimensi, Kincir Angin Belanda, Rumah Pohon, dan lain-lain.


    Wahana Adrenalin 


    Di sana juga tersedia wahana permainan seru loh, misalnya seperti Flying Fox, Sepeda Gantung, dan juga Arung Jeram. Pastinya, liburanmu akan semakin asyik dan menyenangkan di Taman Wisata Karang Resik ini.


    Taman Bunga


    Taman utama di Taman Wisata Karang Resik berbentuk lingkaran dan dikelilingi oleh skywalk. Taman ini tidak hanya dipenuhi ragam tanaman hias, tetapi juga berbagai sudut swafoto unik dan patung aneka satwa.


    Pengunjung bisa berfoto sepuasnya bersama “hewan-hewan” tak bergerak seperti harimau dan gajah. Selain itu, area ini juga menjadi ajang untuk mengenalkan hewan pada anak-anak


    Farm House


    Selanjutnya adalah area Farm House yang tampak segar dengan dekor rumput sintetis dan wahana outbond. Di sini, pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan hewan-hewan jinak seperti kelinci dan sapi. Pengunjung juga diberi kesempatan untuk membeli dan memberikan pakan ternak secara langsung.


    Area ini juga dilengkapi wahana outbond yang dapat melatih motorik anak-anak. Di sudut lain, terdapat labirin berdinding rendah yang menarik untuk lokasi berfoto ria.


    Taman Bermain Air


    Bagi pengunjung yang suka bermain air, jangan lewatkan untuk menjajal area yang satu ini. Taman Bermain Air memiliki dua jenis kolam yang cocok untuk anak-anak. Kolam-kolam tersebut didukung oleh belasan sarana bermain air. Aneka seluncuran, terowongan, pancuran air, hingga ember raksasa yang siap memuntahkan air setiap beberapa menit sekali.


    Rumah Pintar Polisi


    Wahana Rumah Pintar Polisi lahir sebagai hasil kerjasama dengan pihak kepolisian. Di sini, pengunjung khususnya anak-anak akan diajak belajar untuk mendalami tugas seorang polisi. Pengunjung bisa berlatih baris-berbaris, mengemudikan kendaraan dengan baik dan benar, hingga belajar rambu-rambu lalu lintas.


    Wonderland


    Wonderland bisa disebut sebagai arena bermain sekaligus simulasi cita-cita bagi anak-anak. Di sini, anak-anak bisa bermain peran untuk beberapa profesi. Koki, kasir, masinis, dan pemadam kebakaran adalah sebagian di antaranya.


    Setiap profesi dilengkapi dengan seragam identik dan sarana yang berkaitan. Masinis dengan keretanya, kasir dengan mesin kasirnya, dan pemadam kebakaran dengan mobil pemadam dan selang airnya. Di sini juga terdapat kolam bola yang luas untuk bermain.


    Istana Tanaman Hias


    Area yang baru saja dibuka ini bisa jadi favorit di kalangan dewasa penyuka tanaman. Di Istana Tanaman Hias, terdapat ratusan jenis tanaman hias yang cantik seperti kaktus dan anggrek. Pengunjung bisa belajar perawatan tanaman dan membeli tanaman yang disukai untuk menambah koleksi di rumah.


    Tiket Masuk Taman Wisata Karang Resik


    Harga tiket masuk ke Taman Wisata Karang Resik bisa dikatakan terjangkau. Tersedia tiket satuan dan tiket all-in yang bisa dipilih sesuai keinginan pengunjung. Tiket all-in belum termasuk tiket masuk Viking Land.

    Tiket Masuk Senin-Jumat Rp35.000

    Tiket Masuk Sabtu, Minggu & Hari Libur Rp35.000

    Tiket Masuk Wonderjoy Rp25.000

    Tiket Masuk Waterpark Rp20.000


    Jam Operasional


    Taman rekreasi ini dibuka setiap hari. Jam buka yang berbeda berlaku untuk hari kerja dan akhir pekan.

    Jam Operasional 09.00 – 20.00 WIB


    Fasilitas Taman Wisata Karang Resik


    Fasilitas yang tersedia di Taman Wisata Karang Resik sudah sangat memadai. Area parkir yang luas, toilet, serta mushola tersedia di sini. Pengunjung diperbolehkan membawa makanan dan minuman dari luar, namun bisa juga mengisi perut di restoran atau kafe yang ada.


    Fasilitas hiburan yang ada antara lain taman bermain air, wahana outbond, aneka sudut swafoto, amfiteater pertunjukan, taman satwa, dan sebagainya.


    Lokasi Karang Resik


    Adapun letak atau lokasi Taman Wisata Karang Resik ini berada di Jl. Dr. Moh. Toha No.331, Desa Sukamanah, Kecamatan Cipedes, Tasikmalaya, Jawa Barat 46131. Dari Pusat Kota Tasikmalaya hanya berjarak 5 Km.


    Rute Menuju Karang Resik Tasikmalaya


    1. Dari Pusat Kota Tasikmalaya


    Jika anda berasal dari pusat Kota Tasikmalaya, misalnya saja dari Jl. Hz Mustofa atau Jl Otto Iskandar Dinata (Alun-Alun), anda bisa masuk ke Simpang 5. Persimpangan 5 itu, dari arah alun-alun kota, belok ke kanan dan masuk ke Jl Mohammad Hatta. Lanjutkan perjalanan hingga pertigaan Jl. Jend. Ahmad Yani, lurus terus, kemudian anda akan tiba di tempat tujuan, tepatnya ada di Kanan Jalan.


    2. Dari Pusat Kota Ciamis


    Jika anda berasal dari pusat kota Ciamis, anda bisa melaju ke arah Tasikmalaya. Setelah tiba di pertigaan Cihaur Beuti (Arah pergi ke Bandung) dan Jl. Sindangkasih, lanjutkan perjalanan ke Jl. Sindangkasih, lurus terus hingga masuk ke Jl. Mohammad Hatta. Tidak lama kemudian, di kiri jalan, anda akan tiba di tempat tujuan.


    3. Dari Pusat Kota Bandung


    Masuk ke tol Purbaleunyi (jika anda ingin menggunakan jalan tol) atau anda juga bisa menggunakan jalur non tol menuju Tasikmalaya. Jika anda berasal dari arah Jl. RE Martadinata, setelah tiba di perempatan Yogya Mitrabatik, lurus terus hingga Simpang 5, kemudian belok kiri ke Jl. Mohammad Hatta. Lanjutkan perjalanan hingga pertigaan Jl. Jend. Ahmad Yani. Lurus terus, tak lama anda akan tiba di Wisata Karang Resik Tasikmalaya.


    Demikian informasi tentang Wisata Taman Wisata Karang Resik, semoga bisa menjadi referensi sobat GSN untuk liburan akhir pekan berikutnya.


    Pencarian yang banyak dicari:
    • tiket masuk kampung korea tasikmalaya
    • jalan menuju karang resik
    • sejarah karang resik
    • tempat wisata tasikmalaya terbaru
    • tempat wisata terdekat
    • taman bunga tasikmalaya
    • tiket masuk malaya park tasikmalaya
    • karang resik terbaru



    Baca Artikel Menarik lainnya di Google News GARUTSELATAN.NET

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini