• Jelajahi

    Copyright © 2019- Garut Selatan Net Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan Header

    Atasi Sertifikat Vaksin Tak Muncul di PeduliLindungi

    Editor: Garutselatan.Net
    Iklan
    Baca Juga

    Sudah melakukan vaksinasi COVID-19? Cek sertifikat Anda di sini

     

    Anda sudah ikut vaksinasi tapi sertifikat vaksin tak muncul di PeduliLindungi? Temukan solusinya dalam artikel ini.

     


    Sejumlah masyarakat mengeluhkan sertifikat vaksin Covid-19 tidak muncul di aplikasi PeduliLindungi. Jangan khawatir, berikut ini terdapat cara yang harus Anda ketahui saat sertifikat vaksin tidak muncul di laman PeduliLindungi. 



    Penyebab Sertifikat Vaksin Tidak Muncul


    Penyebab utama sertifikat vaksin tidak muncul yaitu ketidaksesuaian antara nomor HP yang diregistrasikan peserta saat vaksinasi berlangsung dan nomor HP untuk membuat akun di PeduliLindungi.



    Penyebab kedua adalah proses input data peserta vaksinasi yang masih berlangsung.

    Cara Atasi Sertifikat Vaksin Tidak Muncul


    Cara untuk mengatasi gagalnya mengunduh sertifikat vaksin Covid-19 dosis pertama yang bisa dilakukan sebagai berikut:

    1. Menunggu proses penginputan data peserta vaksinasi ke sistem hingga lengkap. Apabila data peserta vaksinasi telah lengkap, maka sertifikat vaksin otomatis akan muncul di PeduliLindungi.
    2. Memasukkan nomor HP yang sama dengan pendaftaran vaksin.
    3. Apabila cara di atas gagal, Anda disarankan langsung menghubungi call center PeduliLindungi di 199 Ext 9 atau email sertifikat@pedulilindungi.id. 

     


    INFOGRAFIS: Cara Cek Daftar Penerima Vaksin di PeduliLindungi

     

    Cara Mudah Download Sertifikat Vaksin Covid-19


    Peserta vaksinasi tahap pertama dan kedua yang telah divaksin, dalam jangka waktu tertentu akan mendapat notifikasi sertifikat vaksin via SMS. SMS notifikasi juga mencantumkan link untuk mengunduh sertifikat vaksin.



    Apabila Anda belum mendapatkan SMS, Anda dapat langsung mengecek dan mendownload di aplikasi PeduliLindungi. Lakukan beberapa cara berikut ini.

    1.  Membuka website atau aplikasi PeduliLindungi di PlayStore.
    2. Input nomor HP yang telah diregistrasikan saat pelaksanaan vaksinasi. Kemudian, Anda akan mendapat Kode OTP yang dikirim melalui SMS.
    3. Masuk pada akun PeduliLindungi yang baru saja Anda buat. Anda akan mendapati halaman utama (beranda)
    4. Klik ikon "akun/profil" di pojok kanan atas untuk memeriksa sertifikat vaksin Covid-19.
    5. Memilih opsi "Sertifikat Vaksin"
    6. Kemudian akan muncul sertifikat vaksinasi Covid-19 tahap pertama, tahap kedua, atau dua-duanya.
    7. Jika ingin mengunduh sertifikat vaksin Covid-19, cukup klik pada gambar salah satu tahap vaksin atau dua-duanya.
    8. Terakhir, klik "Ya" untuk mendownload sertifikat vaksin yang akan tersimpan di gallery atau penyimpanan smartphone secara otomatis.


    Demikian ulasan mengenai cara mengunduh kartu vaksinasi Covid-19. Cobalah cara mengatasi masalah sertifikat vaksin tidak muncul di PeduliLindungi yang telah dijelaskan di atas, agar anda mendapatkan kartu vaksin.

     


     Also visit the following page

     

  • Twibbon Siap Input Data EMIS 4.0 Semester Ganjil Tapel 2021/2022 
  • Materi 2 Rapat Kordinasi Persiapan Pelaksanaan KSM 2021
  • Kemenag Proses Pencairan BOS Madrasah Tahap II 2021 Sebesar 3,668 T
  • Contoh Desain Piagam KSM Satuan Pendidikan
  • Cara Mudah Menambah Siswa Secara Kolektif di Simpatika
  • Desain Spanduk Banner HUT RI Ke-76 Tahun 2021
  • Anggaran Program Indonesia Pintar (PIP) madrasah Cair Sekitar 1,3 triliun 
  • Kemenag  Anggarkan 479 Miliyar Alokasi Bantuan Paket Data Internet 
  • Program Akademi Madrasah Digital Kemenag Tahun 2021 
  • 50 Link Twibbon 1 Muharram 1443 H Tahun Baru Islam 2021
  • Data Sasaran Re-Akreditasi Tahap I Tahun 2021 Provinsi Jawa Timur 
  • Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) Digelar Oktober 2021
  • Kebijakan Penyelenggaraan Pembelajaran Di Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022 Pada PPKM Level 4
  • Pedoman Pelaksanaan Upacara Bendera Peringatan HUT RI ke-76 
  • Download Aplikasi KSM 2021
  • Kumpulan Twibbon Hari Pramuka Ke-60 Tahun 2021
  • Perkembangan Kasus Covid-19 di Kabupaten Garut s.d Hari Rabu, 11 Agustus 2021 
  • Surat Edaran Pelaksanaan Simulasi ANBK Tahun 2021
  • Template PPT Vidio Ucapan HUT RI Ke-76 Tahun 2021
  • Sanitasi Madrasah via Aplikasi EMIS Dipantau Kemenag dan GIZ
  •  



    Baca Artikel Menarik lainnya di Google News GARUTSELATAN.NET

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini