Modul Pembelajaran Sejarah Peminatan Kelas 11 SMA-MA - Dua pertiga dari wilayah Kepulauan Indonesia berupa lautan yang bertabur pulau-pulau, selain itu Kepulauan Nusantara berada diantara dua benua dan dua samudera.
Kondisi ini melahirkan kerajaan-kerajaan maritim baik yang bercorak Hindu-Buddha. Kerajaan maritim merujuk kepada kerajaan-kerajaan yang ekonominya bergantung pada perlayaran dan perdagangan. Masuknya agama dan kebudayaan Hindu-Budha ke Kepulauan Nusantara terjadi karena adanya hubungan antara penduduk Indonesia dengan bangsa-bangsa yang berada dikawasan Asia lainnya.
Hubungan tersebut terjadi melalui kegiatan politik, diplomasi, pelayaran dan perdagangan, pendidikan dan kebudayaan. Lambat laun pengaruh asing yang dibawa oleh para saudagar yang singgah ke Nusantara diikuti oleh para penduduk pribumi.
Terkait Modul:
Pengaruh agama Hindu-Buddha diperkirakan sudah mulai masuk sejak abad pertama masehi yang disebarkan oleh para pedagang golongan Ksatria dan golongan Brahmana. Setelah tersebarnya dan kepercayaan Hindu-Buddha, terbentuk pula sistem kerajaan berbasis agama tersebut yang tersebar keberbagai kawasan Nusantara.
Misalnya muncul kerajaan bercorak Maritim diantaranya pada abad ke 5 Masehi berdiri kerajaan Hindu pertama di Indonesia yaitu Kutai, setelah itu diikuti dengan berdirinya kerajaan Tarumanegara, Sriwijaya, Majapahit dan lain-lain.
Modul Pembelajaran tersebut telah disusun berdasarkan jenjang kelas serta Kompetensi Dasar dan Tujuan Pembelajaran yang mesti diajarkan. Sebagaimana kita ketahui di saat pandemi seperti sekarang ini, modul dapat menggantikan sebagian fungsi guru, namun guru juga harus berada dalam pembelajaran supaya proses pembelajaran lebih terarah.
Artikel Menarik :
Modul biasanya sangat detail mengenai pembelajaran mulai dari tujuan, perencanaan, materi pembelajaran hingga evaluasi yang digunakan dalam pembelajaran. Peserta didik sendiri akan menerapkan seluruh kegiatan maupun panduan yang harus dilakukan pada pembelajaran yang menggunakan modul.
Modul itu memiliki empat fungsi diantaranya sebagai Bahan Ajar Mandiri, Pengganti sebagian Fungsi Pendidik, sebagai Alat Evaluasi dan sebagai Bahan Rujukan.
APK Penghasil Uang:
Modul Pembelajaran Sejarah Peminatan Kelas 11 SMA-MA
- Modul KD 3.1 : Kerajaan-Kerajaan Maritim Indonesia Masa Hindu Budha
- Modul KD 3.2 : Kerajaan-Kerajaan Maritim Indonesia Masa Islam
- Modul KD 3.3 : Peristiwa di Eropa yang berpengaruh terhadap Kehidupan Umat Manusia
- Modul KD 3.4 : Pemikiran-Pemikiran yang Melandasi Revolusi-Revolusi Besar Dunia
- Modul KD 3.5 : Hubungan Perkembangan Paham-Paham Besar, Demokrasi, Liberalisme, Sosialisme, Nasionalisme, Pan-Islamisme
- Modul KD 3.6 : Pengaruh Perang Dunia I dan Perang Dunia II bagi Kehidupan Politik Global
- Modul KD 3.7 : Respon Bangsa Indonesia terhadap Imperalisme dan Kolonialisme
- Modul KD 3.8 : Akar-Akar Nasionalisme Indonesia dan Pengaruhnya pada Masa Kini
- Modul KD 3.9 : Akar-Akar Demokrasi di Indonesia dan Perkembangannya pada Masa Kini
- Modul KD 3.10 : Persamaan dan Perbedaan Strategi Pergerakan Nasional
- Modul KD 3.11 : Kehidupan Bangsa Indonesia pada Zaman Pendudukan Jepang
- Modul KD 3.12 : Pemikiran dalam Piagam PBB dan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
Demikian informasi tentang Modul Pembelajaran Sejarah Peminatan Kelas 11 SMA-MA, semoga bermanfaat dan silahkan bagikan.
Baca Artikel Menarik lainnya di Google News GARUTSELATAN.NET